Pembinaan Siswa Berprestasi

Memiliki siswa berprestasi tentu kebanggan bagi pihak sekolah. Namun, prestasi yang diraih tak terlepas dari dukungan semua pihak, termasuk orangtua siswa itu sendiri. Ini dikatakan Kepala SMPN 7 Kota Jambi, Zaida Wati. Dirinya mengatakan, kerja sama dengan orang tua siswa sangat diperlukan. Sebab, menjelang perlombaan yang diikuti oleh siswa, dirinya mengatakan perlu persiapan yang matang. Mulai dari latihan yang lebih ekstra, hingga mendatangkan pelatih yang lebih mumpuni.

“Jadi memang kita kerjasama dengan orangtua. Karena kan siswa butuh latihan. Artinya orangtua juga butuh mendukung dalam hal perizinan. Misalnya siswa latihan sampai malam,” katanya.

Selain itu, kata Zaida, sebelum siswa dilibatkan dalam suatu pertandingan, pihaknya pun akan memanggil orangtua.

“Kita akan panggil orangtuanya, kita sampaikan bahwa anak ini berbakat di bidang ini dan akan diasah, untuk ikuti perlombaan. Sejauh ini orang tua siswa kita suportif, jadi mereka selalu mendukung,” ujarnya.

Tak jarang pula, kata dia pihak sekolah mengajak orangtua untuk bekerja sama dengan mendatangkan pelatih atau pembina dari luar sekolah, agar siswa lebih terasah lagi kemampuannya. Sebab, dirinya mengatakan memang pihaknya melakukan seleksi terhadap siswa untuk berbagai bidang. Misalnya, untuk kelas olimpade, nanti siswa akan diseleksi, mana yang akan disiapkan untuk mengikuti perlombaan.

Hal ini dilakukan, juga lantaran beberapa tahun ini pihaknya sudah tidak menemukan siswa yang ‘siap’ untuk suatu perlombaan. Namun memang berdasarkan seleksi dan latihan-latihan. Ini dikarenakan, kata Zaida sistem penjaringan siswa baru yang sudah berbeda. Di mana, untuk menerima siswa melalui jalur prestasi, pihaknya dibatasi kuota melalui standar nilai yang telah ditetapkan.

Seperti penerimaan siswa di tahun 2022 ini, dirinya mengatakan bahwa ada 73 siswa yang mendaftar melalui jalur prestasi, namun karena perhitungan melalui bobot, pihaknya hanya bisa mengakomodir 13 siswa berprestasi.

“Selebihnya, terpaksa kita harus limpahkan ke sekolah lain,” kata Zaida.

Akibatnya kata dia, di tahun ini pihaknya kembali tidak mendapatkan siswa berprestasi di bidang seni, olimpiade dan beberapa bidang lainnya. Dari 13 siswa yang terakomodir itu, kata dia kebanyakan siswa berprestasi di bidang agama, yaitu tahfiz. Kemudian, di bidang olahraga, untuk atlet taekwondo, silat, dan lainnya.

“Jadi memang tahun ini kita tidak dapat siswa berprestasi untuk olimpiade ataupun seni. Karena nilainya. Untuk seni, kan perlombaan di tingkat kota atau provinsi, jadi nilainya lebih rendah dibandingkan untuk lomba dari bidang olahraga di tingkat nasional,” katanya.

Sumber: https://jambiindependent.disway.id/read/643859/asah-kemampuan-bakat-siswa-smpn-7-kota-jambi-ajak-orangtua-kerja-sama

 

Puncak HUT SMP 7 Kota Jambi ke-41 Tahun 2018

Puncak hari jadi SMP Negeri 7 Kota Jambi ke 41 tahun, Sabtu (13/1) kemarin berlangsung sukses dan meriah. Berbagai kegiatan seperti lomba kompetitisi IPA, IPS, matematika, dan MTQ, serta basket yang dimulai 5 Januari lalu meramaikan kegiatan ini. Selain itu ada juga bazar, lari marathon 7 KM dan jalan santai yang mulai start dari rumah dinas walikota, serta kegiatan senan dan zumba, pelayanan kesehatan gratis, pembagian hadiah dan doorprize, serta pembentukan ikatan alumni SMP Negeri 7 Kota Jambi.

Puncak peringatan HUT SMP Negeri 7 ini dihadiri Kepala Disdik Kota Jambi, Arman Me, sekaligus membuka stan bazar expo pada 11 Januari lalu, serta Walikota Jambi Sy Fasha juga hadir pada 12 Januari, Ketua PKK Kota Jambi, Yuliana Fasha yang juga ikut jalan santai dan senam bersama. Selain itu para alumni SMP Negeri 7 lintas angkatan turut serta hadir pada peringatan puncak sekolah yang pernah membesarkannya dengan mengenakan kaos berwarna hijau putih, dan juga Kepala SMP di Kota Jambi.

Kepala Disdik Kota Jambi, Arman ME dalam sambutannya mengatakan, pihaknya bangga dengan pencapaian prestasi yang diraih SMP Negeri 7. Termasuk berhasil mengembangkan prasarana sekolah yang semakin baik dan berbagai cabang perlombaan juga berhasil diraih. “Baik cabang lomba akademik, maupun nonakademik disemua jenjang tingkatan,” ujarnya.

Arman menilai, sekolah yang berada dikawasan simpang Karya Telanaipura ini, merupakan sekolah tingkat SMP yang pertama di Jambi melaksanakan UNBK untuk siswanya. “Karena sudah didukung prasarana UNBK dengan matang,” ungkapnya.

Kemudian peningkatan mutu pendidikan di sekolah terus dikembangkan, apalagi SMP Negeri 7 harus mempertahankan kualitas pendidikan yang baik, dengan menambah pengetahuan dan wawasan guru- guru. Tidak itu saja, sekolah ini juga melahirkan alumni-alumni yang saat ini telah suksea dengan bidangnya masing- masing, baik di Jambi maupun luar Jambi, bahkan luar negeri. “Ini menjadi motivasi guru untuk terus mendidik generasi penerus bangsa,” paparnya.

Ia berharap kualitas pendidikan SMP Negeri 7 Kota Jambi, menjadi contoh sekolah lain sehingga antar sekolah bersaing dalam mutu pendidikan dalam mencerdaskan anak bangsa. “Melalui pendampingan khusus dari guru yang berkompeten dan berpengalaman,” imbuhnya.

Sedangkan Kepala SMP Negeri 7, Zaidawati menyebutkan, perayaan HUT SMP Negeri 7 ke 41 tahun adalah upaya merefleksikan diri lewat program sekolah yang telah dikerjakan dan dirah selama 41 tahun, untuk menjadi bahan evaluasi ke depan, guna mempertahankan kualitas dan kuantitas sekolah semakin baik, dan sudah diakui masyarakat karena segudang prestasi siswa.

Zaidawati menyebutkan,  pihaknya 3 bulan lalu dilakukan penilaian dari BAP, dan hasilnya telah disampaikan melalui sambungan telepon, dengan hasil yang membanggakan. ”SMP Negeri 7 mendapat kembali Akreditasi A dengan nilai 95. Penilaian kinerja guru juga mendapat nilai A,” terangnya.

Menurutnya prestasi sekolah tak luput dari peran semua kalangan, termasuk dukungan kepala dinas, alumni, guru, sponsor, DPR, penerbit buku, pihak swasta, serta peran orangtua siswa yang mendukung program sekolah. Begitu pula alumni SMP Negeri 7 yang juga mensukseskan kegiatan tersebut. Selain itu kegiatan ini memadukan 4 olah, yakni pertama olah raga dengan kegiatan perlombaan cabang basket pada 5 Januari lalu, yang diikuti sebanyak 8 tim dari sekolah lain.

Kedua olah fikir dengan mengundang siswa SD untuk mengikuti kompetisi bidang akademik mata pelajaran IPA dan IPS dengan sistem CBT, yang direkomendasikan Kelas VI yang akan menyelesaikan pendidikan di bangku SD. “Mereka akan diberikan peluang masuk di SMP Negeri 7 tanpa mengikuti tahapan test kembali,” ujarnya.

Selanjutnya olah hati yang menampilkan kompetisi membaca Alquran yang diikuti siswa Kelas VI, dan peluang ini sama seperti kompetisi IPA dan IPS tersebut. Terakhir olah rasa yang menampilkan kreatifitas siswa, baik seni tari, musik, dan seni vokal dengan tampilan apik, serta kegiatan bazar yang dilakukan siswa.

Terpisah, Deni Fairuziddin, Alumni SMP Negeri 7 Kota Jambi angkatan 1977 mengatakan, dirinya sangat antusias dengan kegiatan yang diselenggarakan sekolah, yang pertama kalinya mengadakan kegiatan akbar hari jadi sekolah yang berlangsung beberapa hari pelaksanaannya. Ia melihat perkembangan sekolah yang pernah membesarkan dirinya, kemajuannya dari tahun ketahun semakin baik dan berkembang, baik dari prasarana sekolah maupun dari pencapaian prestasi yang ditorehkan sekolah, sehingga menjadikan sekolah ini menjadi barometer sekolah lain.

“Kami bangga, dari dulu prestasi SMP Negeri 7 memang membanggakan, hingga tingkat nasional maupun internasional,” sebutnya dengan bangga.

Selain itu, kegiatan ini juga sekaligus pembentukan ikatan alumni SMP Negeri 7, yang selama ini belum terbentuk. Diharapkan ikatan ini dapat menjadi tali silahturahmi sekolah dengan para lulusannya.

Penulis: Jainal Abidin – Metro Jambi              Editor: Ikbal Ferdiyal – Metro Jambi

Sebanyak 332 Siswa SMPN 7 Ikuti Ujian Nasional

Hari ini Sekolah Menengah Pertama menggelar Ujian Nasional. Seperti halnya pelaksanaan Ujian Nasional di SMP 7 Kota Jambi diikuti 332 siswa. UN tersebut dilaksanakan mulai tanggal 9-12 Mei 2016. Menggunakan 3 ruang ujian yang telah dilengkapi dengan jaringan dan komputer berupa PC dan Laptop. Ada 111 komputer yang disediakan.

Sekolah ini merupakan satu dari empat sekolah di Kota Jambi yang melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Dalam pelaksanaannya setiap ruang ujian dipantau dengan menggunakan CCTV.

Untuk mendukung ujian online ini, SMP Negeri 7 Kota Jambi telah meningkatkan kapasitas bandwidth nya dari 10 MBps menjadi 40 MBps yang bekerjasama dengan PT. Telkom Cabang Jambi.

SMP 7 Juara 3 Lomba Tata Kelola BOS Tingkat Nasional

SMP Negeri 7 Kota Jambi kembali mengharumkan nama Provinsi Jambi di tingkat nasional. Menyambut HUT RI ke-70, SMP yang dipimpin oleh Budiyanto, M.Pd. ini kembali menoreh prestasi, yaitu meraih gelar juara III tingkat nasional jenjang SMP dalam Lomba Tata Kelola BOS (Bantuan Operasional Sekolah). Penghargaan diterima langsung pada tanggal 15 Agustus 2015.

“Suatu kebanggaan bagi kita, keluarga besar SMPN 7 khususnya, Kota Jambi dan Provinsi Jambi pada umumnya. Kebersihan ini tidak lepas dari binaan Walikota Jambi dan Dinas Pendidikan Kota Jambi,” tegasnya.
Read More

Siswa SMP Negeri 7 Kota Jambi Raih Emas O2SN

Muhammad Ridho Dwi Kurnia, atlet karate yang mewakili Provinsi Jambi sukses menyabet medali emas karate kategori kata putra di ajang O2SN 2015 tingkat SMP di Makassar. Siswa kelas 3 SMPN 7 Kota Jambi itu mampu meraih medali emas bukanlah tanpa sebab. Read More